SURABAYA – Perjuangan takkan menghianati hasil, Inovasi WhatsApp Center Layanan Informasi dan Layanan Kepolisian Polrestabes Surabaya mendapat respon positif dari masyarakat luas.

“Semakin nyata, guna mewujudkan pelayanan prima, cepat, mudah dan murah kepada masyarakat, Polrestabes Surabaya meluncurkan platform media sosial yang mudah digunakan oleh masyarakat luas”.

Trending WhatsApp Center yang di luncurkan Polrestabes Surabaya mendapat respon dan tanggapan positif dari warganet, (20/12/2021).

Terbukti informasi dari Facebook, dengan berbagai macam komentar positif pada akun Official Fanpage Facebook (fb) Kapolrestabes Surabaya.

“Hal itu telah membuktikan bahwa terobosan yang di lakukan oleh Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol. Akhmad Yusep Gunawan dapat di terima masyarakat Surabaya”.

Kombes Pol. Akhmad Yusep Gunawan menyampaikan, demi tercapainya kecepatan pelayanan dan meminimalisir adanya penyimpangan yang dilakukan oleh petugas serta demi terlaksananya 16 program prioritas Kapolri, yakni perubahan tehnologi kepolisian modern di era police 4.0.

“Inovasi ini tentunya bermanfaat pula untuk peningkatan kualitas pelayanan Polri khususnya Polrestabes Surabaya dan terwujudnya Postur Polri Polrestabes Surabaya yang Presisi”, pungkasnya. **

(Gus)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here